1 Unit Mobil Calya Timses SAH di Aceh Timur Diduga Dibakar OTK

mobil calya timses
1 unit mobil Calya milik timses paslon nomor urut 1 pada Pilkada Aceh Timur, diduga dibakar OTK. Mobil tersebut dilalap sijago merah pada Selasa (19/11/2024) pukul 04.00 WIB. Foto: Tangkapan layar video amatir.

Komparatif.ID, Idi—1 unit mobil Calya milik timses peserta pilkada Aceh Timur 2024, diduga dibakar Orang Tidak Dikenal (OTK) pada Selasa (19/11/2024) pukul 04.00 WIB. Peristiwa itu terjadi di Gampong Seuneubok Buloh, Kecamatan Darul Aman, Aceh Timur.

Informasi yang dihimpun Komparatif.ID, mobil Calya yang dibakar OTK tersebut merupakan kendaraan roda empat milik Munazir, Ketua Jaringan Aneuk Syuhada Aceh (JASA) Wilayah III Idi, Aceh Timur. Munazir pada Pilkada Aceh Timur 2024, mendukung paslon nomor urut 1 Sulaiman-Abdul Hamid (SAH).

Baca: Debat Pamungkas, Jubir Optimis OM Bus Bakal Rebut Hati Rakyat Aceh

Peristiwa tersebut terjadi begitu cepat. Munazir baru saja tiba di rumahnya pada pukul 03.00 WIB. Kala ia sedang duduk di ruang tamu, pria tersebut mendengar suara yang tidak biasa di halaman rumah.

Ia sangat kaget, ketika membuak pintu dan melihat mobilnya telah terbakar. Munazir segera berteriak minta tolong kepada tetangga supaya menjauhkan mobil yang terbakar dari rumah.

Berkat Kerjasama warga, mobil tersebut berhasil dijauhkan dari rumah lainnya. Munazir hanya dapat melihat mobilnya dilalap sijago merah.

Artikel SebelumnyaDebat Pamungkas, Jubir Optimis Om Bus Bakal Rebut Hati Rakyat Aceh
Artikel SelanjutnyaAndai Aku Seorang Ulama di Aceh
Muhajir Juli
Jurnalis bersertifikat Wartawan Utama Dewan Pers. Penulis buku biografi, serta tutor jurnalistik.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here