Komparatif.ID, Banda Aceh–Muna Zulva atau lebih dikenal dengan panggilan Ummi Eva yang mengenakan pakaian serba hitam dan memakai cadar, bersimpuh di ujung keranda Tu Sop, tatkala jasad Teungku H. Muhammad Yusuf A. Wahab, disalatkan di Masjid Raya Baiturahman, Banda Aceh.
Ummi Eva tidak dapat menutupi kesedihannya. Matanya terus menganak sungai di tengah lautan manusia yang berkumpul di dalam Masjid Raya Baiturahman, Sabtu malam (7/9/2024). Ummi Eva tidak peduli, meski ribuan manusia memenuhi masjid. Ia bersimpuh di ujung keranda sang suami tercinta.
Di lehernya, ia kalungkan syal hijau yang sering digunakan oleh sang suami kala berdakwah.
Baca: Breaking News: Tu Sop Meninggal Dunia
Bersama Ummi Eva, si kecil Khairal Wara turut berada di sana. Seolah tak mau kehilangan sedetikpun waktu terakhir bersama sang ayah tercinta.
Seperti Umminya, Khairal Wara juga sesenggukan. Ia sangat berduka atas kepergiaan sang ayahanda.
Istri Ayah Sop sembari bersimpuh, mengelus-elus peti jenazah sang belahan jiwa.
Ia tetap di sana bersama sang putra terkasih, tatkala jenazah Ayah Sop disalatkan. Isak dukanya tak dapat ditutupi. Mahaduka di dalam dadanya terpancar jelas lewat raut wajah.
Mahaduka yang sama juga terpancar jelas di wajah Pj Gubernur Aceh Safrizal ZA, yang dimintai menyampaikan pidato perpisahan.
Saat mengucapkan salam, Safrizal sempat harus berhenti. Ia mengatur nafas, melirik ke arah imam yang berdiri di sampingnya.
Safrizal mengajak hadirin, berdoa kepada Allah, supaya apa yang telah diperjuangkan oleh Ayah Sop berguna untuk masa depan. Ia juga mengajak hadirin memanjat doa semoga semua amal baik allahyarham diterima seluruhnya oleh Allah.