Ketua NasDem Aceh Baru Irsan Sosiawan Disambut Kader Partai di Bandara SIM

Ini Daftar Pengurus NasDem Aceh 2024-2029, Ketua DPW NasDem Aceh baru Irsan Sosiawan saat disambut kader dan pengurus partai di ruang VIP Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Banda Aceh, Selasa (19/3/2024). Foto: Komparatif.ID/Fuad Saputra.
Ketua DPW NasDem Aceh baru Irsan Sosiawan saat disambut kader dan pengurus partai di ruang VIP Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Banda Aceh, Selasa (19/3/2024). Foto: Komparatif.ID/Fuad Saputra.

Komparatif.ID, Banda Aceh— Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai NasDem Aceh yang baru Irsan Sosiawan disambut sejumlah pengurus dan kader NasDem Aceh di ruang VIP Bandara Internasional Iskandar Muda (SIM), Banda Aceh, Selasa (19/3/2023).

Irsan tiba di bumi Serambi Mekkah pukul 10.10 WIB dengan pesawat Garuda Indonesia. Setibanya di ruang kedatangan VIP Bandara SIM, Ketua DPW NasDem Aceh baru itu disambut puluhan kader dan pengurus NasDem Aceh, lalu dikalungi syal oleh ulama Abon Taleb.

Saat bertemu kader NasDem Aceh, Irsan Sosiawan mengucapkan terima kasih atas penyambutan yang diberikan kader dan pengurus. Ia juga menyampaikan salam dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh untuk calon anggota legislatif (caleg) yang terpilih pada Pemilu lalu.

“Ketum menyampaikan salam kepada semua kader NasDem Aceh, dan juga kepada caleg yang terpilih dan duduk di parlemen pada periode mendatang,” ujar Irsan.

Ia juga menjelaskan raihan 10 kursi NasDem di DPR Aceh juga harus disambut positif, keberhasilan ini kembali membawa partai nasional yang digagas putra Aceh ini kembali mendapatkan kursi Wakil Ketua seperti pada periode 2014-2019.

Caleg DPR RI terpilih dari Dapil Aceh II itu mengajak seluruh elemen partai NasDem Aceh untuk mempertahankan apa yang sudah diraih. Menurutnya, mempertahankan lebih sukar dilakukan dari pada mengejar target baru.

“Mempertahankan sangat challenging, kita (kader) NasDem Aceh harus selalu memotivasi diri untuk terus membesarkan partai,” lanjut Irsan.

Ketua DPW NasDem Aceh baru Irsan Sosiawan (kiri baju hitam) dan Caleg DPR RI terpilih Dapil Aceh I Muslim Ayub (kanan baju putih) saat bertemu kader dan pengurus partai di ruang VIP Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Banda Aceh, Selasa (19/3/2024). Foto: Komparatif.ID/Fuad Saputra.
Ketua DPW NasDem Aceh baru Irsan Sosiawan (kiri baju hitam) dan Caleg DPR RI terpilih Dapil Aceh I Muslim Ayub (kanan baju putih) saat bertemu kader dan pengurus partai di ruang VIP Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Banda Aceh, Selasa (19/3/2024). Foto: Komparatif.ID/Fuad Saputra.

 

Baca juga: Garda Pemuda NasDem Aceh Salurkan Tenda dan Sembako 

Terkait Pilkada, Irsan menyebut NasDem Aceh tidak menutup kemungkinan mengajukan kader sendiri untuk bertarung, baik di level Gubernur atau Bupati/Walikota. Ia menjelaskan DPW akan segera melakukan kajian strategis untuk mencari kader dan cara terbaik untuk menang.

Irsan memastikan pemilihan kader NasDem yang akan maju di Pilkada mendatang juga melewati proses seleksi ketat dan standar tinggi, sehingga calon yang diajukan bisa sosok pemimpin yang baik serta disukai masyarakat.

“Pilkada juga harus maksimal, NasDem sangat selektif, (calon yang diajukan) bukan karena si A atau si B, atau bahkan punya kepentingan pribadi dan kelompok di luar kehendak partai,” tegas Irsan.

Sementara itu, politisi senior NasDem Aceh Muslim Ayub menyambut secara terbuka kehadiran Ketua DPW baru NasDem Aceh. Caleg DPR RI terpilih dari Dapil Aceh I itu mengajak seluruh kader bahu membahu membantu Irsan menahkodai NasDem Aceh.

“Kita harus mendukung sepenuhnya, tidak ada lagi kelompok-kelompok di partai kita. Sebagai kader harus siap menjadi yang terbaik di Aceh,” terang Muslim.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh resmi mengumumkan perombakan struktur kepemimpinan Partai NasDem di Provinsi Aceh. Keputusan tersebut dituangkan dalam surat keputusan bernomor 33-Kpts/DPP-NasDem/III/2024 yang mengangkat Irsan Sosiawan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Aceh untuk periode 2024-2029 menggantikan Teuku Taufiqulhadi.

Surat keputusan yang ditandatangani Sekretaris Jenderal Partai NasDem, Hermawi F. Taslim, mencabut keputusan sebelumnya mengenai susunan pengurus DPW Partai NasDem Aceh untuk periode sebelumnya.

Irsan Sosiawan, yang kini menjabat sebagai Ketua DPW NasDem Aceh, diberikan tanggung jawab untuk segera menyusun struktur pengurus definitif DPW NasDem Aceh dalam waktu dua bulan sejak surat keputusan diterbitkan.

Artikel SebelumnyaJembatan Melolong di Padang Dibangun Tanpa Sungai dan Jalan
Artikel SelanjutnyaBustami Minta BSI Siapkan Pelayanan Terbaik untuk PON Aceh 2024

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here