Anies Baswedan Tegaskan Belum Ada Rencana Dirikan Partai Politik

Capres nomor urut 01 Anies Baswedan pada Kampanye Akbar di lapangan parkir stadion H. Dimurtala, Banda Aceh, Sabtu (27/1/2024). Foto: Komparatif.ID/Fuad Saputra.
Anies Baswedan pada Kampanye Akbar Pilpres 2024 di lapangan parkir stadion H. Dimurtala, Banda Aceh, Sabtu (27/1/2024). Foto: Komparatif.ID/Fuad Saputra.

Komparatif.ID, Surabaya— Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, kembali menegaskan bahwa dirinya tidak sedang mendirikan atau mendukung partai politik manapun, termasuk Partai Perubahan Indonesia yang belakangan ramai dikaitkan dengan dirinya.

Hal tersebut disampaikan Anies dalam acara Silaturahmi Perubahan, Dialog Kebangsaan & Kepahlawanan di Hotel Namira, Surabaya, pada Minggu (10/11/2024).

Saat acara tersebut, seorang relawan asal Kota Malang mengajukan pertanyaan mengenai kemungkinan Anies mendirikan partai politik. Menanggapi hal itu, Anies dengan tegas menyatakan bahwa jika ia memutuskan untuk membentuk partai, ia akan mengumumkannya secara langsung kepada publik.

“Jika nanti ada, pasti saya umumkan sendiri. Mohon bersabar,” ujarnya.

Baca juga: Pilkada DKI Jebakan Batman Untuk Anies Baswedan?

Anies juga menambahkan bahwa saat ini ia tidak memiliki rencana untuk membentuk partai politik dengan nama apapun, meskipun ada pihak lain yang meluncurkan partai bernama Partai Perubahan.

Menurutnya, jika ada pihak yang ingin membentuk partai, itu adalah hak mereka. “Tinggal pilih mau ikut yang mana,” kata Anies, yang menegaskan bahwa ia tidak terlibat dalam inisiatif pembentukan partai tersebut.

Pada kesempatan itu, Anies Baswedan mengingatkan para hadirin untuk tetap tenang dan tidak perlu khawatir. “Menanggapi hal itu, nanti sambil jalan, saya akan pasti umumkan. Jadi, tak perlu gelisah,” tutupnya.

Acara Dialog Kebangsaan dan Kepahlawanan di Surabaya tersebut dihadiri oleh sejumlah aktivis Gerakan Perubahan serta relawan yang selama ini mendukung Anies.

Selain itu, mantan calon presiden tersebut juga mengingatkan pentingnya kehati-hatian dalam menanggapi isu-isu yang berkembang terkait dirinya.

Anies meminta publik untuk menunggu informasi resmi darinya jika ada perkembangan politik yang melibatkan dirinya langsung.

Artikel SebelumnyaSafriati Tekankan Pentingnya Kebijakan Pemanfaatan Produk Lokal
Artikel SelanjutnyaKevin Diks Dapat Lampu Hijau Tampil Hadapi Jepang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here