Komparatif.ID, Jantho— Mahkamah Syar’iyah (MS) Jantho menggelar peringatan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW, yang dibarengi dengan santunan untuk 100 anak yatim.
Pembukaan acara Maulid dimulai dengan pembacaan ayat suci Alquran oleh Ustadz Takdir Feriza Hasan, Qari internasional asal Aceh Besar. Namun, sambutan dari Anggota DPR RI, M Nasir Djamil harus diwakilkan karena ia berhalangan hadir untuk mengikuti fit and proper test Hakim Ad Hoc Mahkamah Agung di Jakarta.
Ketua MS Jantho Dr. Muhammad Redha Valevi, S.H.I, M.H mengungkapkan bahwa acara Maulid Nabi tidak hanya sarat dengan kegiatan keagamaan, tetapi juga diisi dengan ratusan santunan untuk anak yatim.
“Kami berusaha menyelipkan semangat kepedulian sosial dalam peringatan Maulid Nabi ini. Ratusan anak yatim mendapatkan santunan sebagai bentuk kasih sayang dan kepedulian kita kepada mereka,” ungkap Redha Valevi.
Redha Vahlevi menyampaikan kegiatan Maulid Nabi ini berawal dari diskusi kecil dengan sejumlah sahabatnya di Mahkamah Syar’iyah Jantho. Ia menyebut acara ini bukan hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan Rasulullah Muhammad, tetapi juga sebagai upaya menjalin silaturahmi antara aparat penegak hukum, polisi, jaksa, hakim, hingga masyarakat.
Baca juga: Ketua MS Jantho Ajak Masyarakat Ikut Awasi Peradilan
Redha Vahlevi juga menyampaikan Mahkamah Syar’iyah Jantho terus melakukan pembenahan sebagai pengadilan yang nyaman bagi pencari keadilan. “Kami menciptakan suasana bahwa pengadilan adalah rumah kedua bagi para pihak berperkara, karena yang datang ke pengadilan tetap membawa masalah yang (sebagian) bersifat sangat privat,” katanya.
Penceramah Maulid, Tgk Muhammad Yusuf, dalam tausiyahnya mengajak semua hadirin untuk mencintai Allah, Rasulullah Muhammad, dan Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi seluruh umat Islam. Ia juga mengajak masyarakat untuk mendoakan Palestina yang sedang berjuang menjaga Baitul Maqdis akibat agresi Israel.
Usai tausiyah, acara dilanjutkan dengan penyerahan santunan dan bingkisan kepada ratusan anak yatim oleh sejumlah pejabat dan tokoh yang hadir. Agenda Maulid Nabi di Mahkamah Syar’iyah Jantho ditutup dengan doa bersama, diikuti oleh konser Islami dan makan bersama kuah beulangong dalam suasana keakraban.
Maulid MS Jantho dihadiri ratusan tamu undangan, diantaranya puluhan pejabat dari lingkungan Pemerintah Aceh, Pemerintah Aceh Besar, anggota DPRA dan DPRK Aceh Besar, Polda Aceh, Kejati Aceh, Mahkamah Syar’iyah Aceh, Pengadilan Tinggi Aceh, dan Ketua PTUN Banda Aceh.
Selain itu hadir anggota DPR RI asal Aceh, Rafly Kande, mantan petinggi GAM Sofyan Daud, Guru Besar Universitas Syiah Kuala Prof Dr Samsul Rizal M.Eng, Prof Dr Husni Djalil SH MH, Prof Dr Jasman Jamal Makruf, Dr Amri SE, Dr Taqwaddin SE MH, dan beberapa tokoh Jurnalis Yarmen Dinamika, Adi Warsidi dan beberapa awak jurnalis lainnya.