Komparatif.ID, Banda Aceh– Murid-murid SD Katolik Budi Dharma Banda Aceh, menyanyikan himne Aceh berjudul Aceh Mulia gubahan maestro Mahrizal Rubi (Dedek). Para murid SD Katolik Budi Dharma menyanyikan himne Aceh Mulia tersebut dengan sangat baik.
Uniknya lagi, murid laki-laki juga mengenakan kopiah Aceh (riman) bermotif khas Serambi Mekkah.
Baca: Riwayat Tambang Emas di Aceh Masa Silam
Pemandangan itu diposting oleh Illiza Saaduddin Djamal di Tiktok pribadinya. Video tersebut disitat Komparatif.ID, Sabtu (13/10/2024).
Dalam postingan itu, Illiza menulis bahwa dirinya sangat kagum dan terharu.
“Saya terharu, ketika saya melakukan monitoring penyaluran beasiswa PIP di Sekolah Katolik Budi Dharma Banda Aceh, mereka menyambut saya dengan himne Aceh. Kalian anak-anak yang luar biasa,” tulis Illiza di timeline Tiktok.
Video tersebut disukai ribuan tiktoker, dan mendapatkan ratusan komentar dari warganet di negeri Tiktok.
Himne Aceh Mulia telah ditetapkan sebagai lagu kebangsaan Aceh sesuai dengan Qanun Nomor 2 Tahun 2018 tentang Himne Aceh di Aceh setelah lagu kebangsaan Indonesia Indonesia Raya.
Aceh merupakan satu-satunya provinsi di Indonesia yang memiliki lagu kebangsaan resmi untuk saat ini.