Punya Jaringan Terbesar di Indonesia, SMSI Aceh Siap Bantu KONI Aceh

Pengurus SMSI Aceh, Senin (30/5/2022) berkunjung ke KONI Aceh. Kedua lembaga ini membicarakan tentang dunian olah raga Aceh dan keberadaan SMSI yang merupakan jaringan media online terbesar di Indonesia. Foto: Ist.
Pengurus SMSI Aceh, Senin (30/5/2022) berkunjung ke KONI Aceh. Kedua lembaga ini membicarakan tentang dunian olah raga Aceh dan keberadaan SMSI yang merupakan jaringan media online terbesar di Indonesia. Foto: Ist.

Komparatif.ID, Banda Aceh—Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Aceh, Senin (30/5/2022) pukul 10.00 WIB, bertandang ke markas Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh. Kehadiran serikat media online terbesar di Indonesia itu disambut Ketua Harian Kamaruddin Abubakar (Abu Razak) dan Kennedy Husen.

Ketua SMSI Aceh Aldin Nainggolan kepada Abu Razak mengatakan SMSI di Aceh beranggotakan 38 perusahaan pers online, yang dikelola secara profesional oleh para pengusaha media yang merupakan wartawan-wartawan andalan di media tempat mereka bekerja sebelumnya.

SMSI Aceh, tambah Aldin merupakan organisasi yang dikelola secara profesional, dan memiliki sistem manajemen yang kompak hingga ke level nusantara.

Saat ini, secara organisasi, ada sekitar 2000 perusahaan pers berbasis online yang bergabung dalam SMSI, dan merupakan satu-atunya jaringan perusahaan pers terbesar di Indonesia dan dunia, yang juga telah masuk Museum Rekor Indonesia (MURI).

Dalam kapasitasnya sebagai organisasi tempat berhimpunnya perusahaan yang bergerak di bidang industri media berbasis internet, Aldin yang juga Pemred Waspadaaceh.com mengatakan SMSI Aceh merupakan mitra yang tepat bagi KONI Aceh dan pihak-pihak lainnya, baik untuk menyebarluaskan informasi, maupun mitra di bidang Kerjasama yang saling memberikan dampak positif.

Sekretaris SMSI Aceh Muhajir Juli, yang juga Pemimpin Redaksi media online Komparatif.id, pada kesempatan yang sama menjelaskan, saat ini media online merupakan pemegang kendali informasi yang serba cepat. Bedanya di SMSI, perusahaan pers diupayakan tetap menjaga akurasi, membuat konten yang sesuai kaidah jurnalistik, serta berdayaguna bagi perubahan.

Abu Razak mengucapkan terima kasih atas kunjungan SMSI Aceh. Dia berharap kegiatan-kegiatan KONI Aceh mendapatkan ruang di media anggota SMSI. Dia paham bahwa saat ini eranya media online, sehingga menjalin Kerjasama dengan media daring merupakan keniscayaan.

Pada kesempatan itu, Abu Razak yang didampingi Bendahara KONI Kennedy Husen menjelaskan tentang perkembangan pembinaan dunia olah raga di Aceh, serta persiapan Serambi Mekkah menyambut PON Aceh-Sumut yang akan digelar pada tahun 2024.

Pada pertemuan itu, pihak SMSI yang hadir yaitu Aldin Nainggolan, Muhajir Juli, H. Anwar, Nasir Yusuf, Nurdin Syam, Syarbaini Oesman, dan beberapa pengurus lainnya.

 

Artikel SebelumnyaBermotif Dendam, Dua Petani di Indrapuri Dihabisi Dengan Perencanaan Matang
Artikel SelanjutnyaVerifikasi dan Penetapan Calon Ketum diambil Alih Kadin Pusat

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here