Pendaftar Calon Kepala BPMA Mencapai 40 Orang

Plt Sekda Aceh Dorong Pemda Fokus Capai Target MCP KPK Pendaftar Calon Kepala BPMA Mencapai 40 Orang
Plt Sekda Aceh, Muhammad Diwarsyah. Foto: HO for Komparatif.ID.

Komparatif.ID, Banda Aceh— Proses pendaftaran calon Kepala Badan Pengelolaan Minyak dan Gas Aceh (BPMA) memasuki babak baru. Sebanyak 40 orang telah mendaftarkan diri.

Informasi yang diterima Komparatif.ID, dari Plt. Sekda Aceh Muhammad Diwarsyah, Rabu (4/12/2024) jumlah pendaftar yang mencapai 40 orang, merupakan hal baru. Sebelumnya, belum pernah pendaftar calon kepala BPMA bisa mencapai puluhan orang.

Baca juga: Pemerintah Aceh Minta Conrad Energy Percepat Produksi Blok Migas Meulaboh

“Jumlahnya mencapai 40 orang. Ini sangat luar biasa,” sebut Diwarsyah.

Saat dikonfirmasi birokrat senior tersebut mengatakan dengan jumlah calon peserta yang mendaftar mencapai puluhan orang, berarti kapasitas pansel diakui, dan integritas pansel sangat dihargai dan dihormati.

“Alhamdulillah, jumlah yang mendaftar sebagai calon kepala BPMA mencapai 40 orang. Belum pernah kejadian sebelumnya. Dengan jumlah pendaftar yang begitu banyak, berarti kapasitas dan integritas, serta trust publik kepada pansel sangat besar,” kata Diwarsyah.
Artikel SebelumnyaMengapa Presiden Korsel Tiba-Tiba Umumkan Darurat Militer?
Artikel SelanjutnyaTerbuai Cuan Instan Judol, FD Justru Rasakan Pil Pahit
Muhajir Juli
Jurnalis bersertifikat Wartawan Utama Dewan Pers. Penulis buku biografi, serta tutor jurnalistik.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here