
Komparatif.ID, Jeumpa— Sebanyak 254 kepala keluarga di Gampong Cot Geureudong, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen, menerima bantuan gas LPG 3 kilogram secara gratis dari pemerintah gampong setempat.
Bantuan tersebut disalurkan pada Senin, (29/12/2025) sebagai upaya meringankan beban masyarakat yang hingga kini masih terdampak banjir dan belum kembali memiliki penghasilan tetap.
Keuchik Gampong Cot Geureudong, Khairul Razi, menjelaskan kebijakan tersebut diambil setelah mencermati kondisi warga yang sudah 33 hari pascabanjir masih berada dalam situasi sulit.
Nelayan, petani, dan pekebun di gampong tersebut belum dapat beraktivitas secara normal sehingga kebutuhan sehari-hari, khususnya kebutuhan dapur, menjadi persoalan mendesak yang harus dihadapi warga.
“Walaupun belum sempurna akan tetapi masyarakat di pengungsian rutin diberikan bantuan oleh berbagai pihak, tapi yang tinggal dirumah tidak ada bantuan apa-apa,” jelasnya, Senin (29/12/2025).
Baca juga: 3 Tips Konsumsi Herbal, Kalau Ngasal Bahaya!
Menurut Khairul Razi, selama masa pengungsian warga memang rutin menerima bantuan dari berbagai pihak. Namun, kondisi berbeda dialami masyarakat yang memilih bertahan di rumah masing-masing.
Kelompok ini, kata dia, nyaris tidak tersentuh bantuan, sementara kebutuhan dasar tetap harus dipenuhi dalam keterbatasan ekonomi.
Keputusan untuk memberikan LPG 3 kilogram secara gratis tersebut merupakan hasil musyawarah antara keuchik dengan perangkat gampong, Lembaga Tuha Peut, lembaga-lembaga gampong lainnya, serta pengurus kepemudaan Gampong Cot Geureudong.
Sumber pendanaan bantuan LPG ini berasal dari persentase pendapatan gampong yang diperoleh dari pengelolaan hasil sawah oleh keujruen, hasil pengelolaan tanah wakaf, serta pendapatan gampong lainnya yang sah.
Dana tersebut kemudian dialokasikan khusus untuk pembelian dan pendistribusian LPG kepada masyarakat.
Selain menyasar 254 kepala keluarga warga Gampong Cot Geureudong, bantuan ini juga diberikan kepada enam kepala keluarga masyarakat miskin ekstrem pendatang yang menetap.











