Dedi Santri Disumpah Jadi Advokat, Bang Jack Libya Ucapkan Selamat

Dedi Santri Disumpah Jadi Advokat, Bang Jack Libya Ucapkan Selamat
Dedi Santri, S.H., CPM. Foto: HO for Komparatif.ID.

Komparatif.ID, Banda Aceh— Dedi Santri, S.H., CPM, bakal resmi dilantik dan diangkat sebagai advokat Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) pada Rabu (12/11/2025) malam ini di Hermes Hotel Banda Aceh.

Selanjutnya, Dedi akan disumpah advokat oleh Ketua Pengadilan Tinggi Banda Aceh di ruang sidang utama PN Banda Aceh, Kamis (13/11/2025).

Sebelum prosesi pengambilan sumpah, para calon advokat juga mengikuti pembekalan mengenai profesi advokat dan sejumlah aplikasi pengadilan seperti E-Court, yang digelar sehari sebelumnya di Hotel Hermes Palace, Banda Aceh.

Prosesi pelantikan dan penyumpahan tersebut menjadi tonggak penting dalam perjalanan karier Dedi Santri sebagai profesional hukum yang dikenal berintegritas dan berkomitmen terhadap nilai-nilai keadilan.

Baca juga: Hukum dan Makhluk Sosial

Kehadiran Dedi di dunia advokasi disambut baik oleh berbagai pihak. Ucapan selamat dan apresiasi datang dari rekan sejawat, kolega, hingga tokoh publik. Salah satu yang turut memberikan ucapan selamat adalah Juru Bicara Komite Peralihan Aceh (KPA) Pusat, Bang Jack Libya.

Ia menyampaikan rasa bangga dan harapan besar atas kiprah baru yang dijalani Dedi Santri.

“Pelantikan ini bukan hanya sebuah pencapaian pribadi, tetapi juga bentuk pengabdian terhadap masyarakat dan bangsa. Semoga Dedi Santri terus membawa semangat kejujuran, profesionalisme, dan keberpihakan kepada kebenaran dalam setiap langkahnya,” ujar Bang Jack Libya, Rabu.

Dengan pengalaman luas di bidang hukum dan sosial, Dedi Santri diharapkan dapat memberikan kontribusi memperkuat penegakan hukum dan keadilan di Aceh. Bang Jack menyebut momen ini sekaligus menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk menapaki dunia hukum dengan penuh tanggung jawab, integritas, dan semangat pengabdian.

Artikel SebelumnyaPSKP Universitas Ahmad Dahlan Tuan Rumah DKT CIPK 2025
Artikel SelanjutnyaSeorang Warga Julok Aceh Timur Diduga Jadi Korban TPPO ke Kamboja

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here