
Komparatif.ID, Lhokseumawe— Kondisi banjir di kawasan Jalan Medan–Banda Aceh, tepatnya di depan Rumah Sakit Umum Cut Meutia (RS Cut Meutia) Aceh Utara, Gampong Mesjid Punteut, Kecamatan Blang Mangat, mulai mengganggu akses pelayanan kesehatan.
Hingga Kamis (27/11/2025) pagi, sejumlah pengguna jalan dari arah Medan maupun Banda Aceh kesulitan melintas akibat tingginya genangan air.
Baca juga: Bireuen Lumpuh, Pemerintah Aceh Kerahkan Perahu Polietilen untuk Evakuasi
Pantauan Komparatif.ID di lokasi menunjukkan ketinggian air mencapai sekitar 60 sentimeter, tepat di depan gerbang RS Cut Meutia. Akibatnya, hanya kendaraan roda dua yang nekat melewati jalur tersebut, itupun dengan perlahan karena khawatir mesin kendaraan mogok.
Sementara itu, hingga berita ini ketinggian air masih belum surut.
Sejumlah warga yang melintas mengatakan kondisi tersebut membuat perjalanan menjadi lebih lama dan membahayakan. Aktivitas keluar masuk rumah sakit tampak lebih sepi dari biasanya.











