Istri Kabur Bersama Teman, Punya Anak Ternyata Hasil Selingkuhan Bini

Istri Kabur Bersama Teman, Punya Anak Ternyata Hasil Selingkuhan Bini Ilustrasi: Komparatif.ID.
Ilustrasi: Komparatif.ID.

Komparatif.ID, Beijing—gara-gara kepergiaan sang istri, Zichen (40) tidak lagi memiliki semangat melanjutkan hidup. Pada suatu hari dia pun hendak menyelesaikan semua melodrama di dalam kehidupannya.

Zichen datang ke sebuah proyek pembangunan gedung. Dia mengendap-endap masuk ke lokasi proyek. Aksinya dipergoki oleh petugas keamanan. Tapi petugas kalah cepat ketimbang Zichen.

Pria yang telah dua bulan hidup dalam kekecewaan berat, bergegas memanjat crane yang ada di lokasi proyek.

Baca: Skripsi Ditulis Pacar, Pacar Diputusin, File Skripsi Dihapus

Dari atas crane dia berteriak akan mengkahiri hidupnya. Petugas keamanan yang mencoba memaksa Zichen turun, terpaksa mengurungkan niatnya.

Sekitar 15 menit kemudian, seorang petugas proyek mencoba berkomunikasi dengan Zichen.

“Hei! Turunlah.”

“Tidak mau, aku mau melompat ke bawah!”

“Kau pikirkan istrimu di rumah!” teriak sang karyawan.

“Istriku kabur dari rumah!” teriak Zichen dari atas crane.

“Kamu masih punya teman baik, turunlah!”

“Istriku kabur dengan teman baikku!” teriak Zichen.

“Kau pikirkan lagilah. Anakmu menantimu di rumah!” teriak sang karyawan.

“Aku tak punya anak. Yang di rumahku, anak mereka!” teriak Zichen.

“Kalau demikian, tak guna juga kau hidup. Lakukanlah apa yang kau suka!” balas sang karyawan sembari balik badan. Dia meninggalkan Zichen.

Ternyata kalimat “sindiran” dari karyawan proyek itu menyadarkan Zichen. Seketika ia mematung, mengatur nafas, dan kemudian turun dari crane.

Setelah tiba di bawah, Zichen segera menyongsong sang karyawan. Dia mengucapkan terima kasih.

“Terima kasih, Saudara. Kalimatmu menyadarkanku bahwa selama ini aku tenggelam dalam cinta dan kemudian kecewa. Aku tak sempat berpikir apa yang sebenarnya kusuka. Aku tak sempat melakukan hal-hal yang ku suka, karena sibuk memikirkan orang lain,” katanya sembari memeluk sang karyawan.

Artikel SebelumnyaMike, Ayam Ajaib yang Bertahan Hidup 18 Bulan Meski Tanpa Kepala
Artikel SelanjutnyaWoyla 155 Juta Tahun
Redaksi
Komparatif.ID adalah situs berita yang menyajikan konten berkualitas sebagai inspirasi bagi kaum milenial Indonesia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here