Prof Syamsul Rijal Dilantik Sebagai Kaprodi S3 Studi Islam UIN Ar-Raniry

Syamsul Rijal
Profesor Dr. H. Syamsul Rijal, M. Ag, Jumat (31/1/2025) dilantik sebagai Kaprodi Studi Islam Pascasarjana UIN Ar-Raniry. Foto: HO for Komparatif.ID.

Komparatif.ID,Banda Aceh– Profesor Syamsul Rijal, Jumat (31/1/2025) dilantik sebagai Kepala Program Studi Islam, Program Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, Banda Aceh.

Baca: Syamsul Rijal Profesor dari Kaki Gunung Leuser

Pelantikan Guru Besar Filsafat Islam tersebut dilakukan di Biro Rektor UIN Ar-Raniry. Dia dilantik oleh Rektor Profesor Mujiburrahman.

Siapa Syamsul Rijal? Berikut profilnya.
Prof. Dr. H. Syamsul Rijal, M.Ag, merupakan salah seorang guru besar di Aceh yang lahir di Kampung Parapat Hulu, Babussalam, Aceh Tenggara, pada 30 September 1963.

Akademisi yang berkhidmat di Kawasan Kompleks Pelajar Mahasiswa (Kopelma) Darussalam, Banda Aceh, lahir dari pasangan Syamsudin Syah, BA, dan Halimah. Ayahnya merupakan sarjana muda jebolan Universitas Islam Sumatra Utara. Ibunya lulusan Sekolah Pendidikan Guru Agama (PGA) Negeri di Tanjung Pura, Langkat, Sumatra Utara.

Syamsul Rijal merupakan alumnus SD Bambel, kemudian bersekolah di Pendidikan Guru Agama Negeri (PGAN) 4 tahun di Kutacane. Lulus dari PGAN, ia diantarkan ke Dayah Mudi Mesra Samalanga.

Tidak seperti santri yang lain, Syamsul hanya beberapa tahun saja mondok di Mudi Mesra. Dari rentang 1979 hingga 1982. Setelahnya dia berangkat ke Banda Aceh, menempuh studi di IAIN Ar-Raniry, Banda Aceh.

Ia menamatkan pelajarannya di Fakultas Ushuluddin pada tahun 1885. Dengan gelar sarjana penuhnya (S.Ag) ia menjadi tenaga pengajar di almamaternya.

Seiring waktu, cendekiawan yang lahir di sebuah kampung di kaki Gunung Leuser, merasa ilmunya tidak memadai lagi. Dirinya kemudian melanjutkan pendidikan ke strata magister di Pascasarjana UIN Ar-Raniry. Ia lulus tahun 1996.

Tahun 2005 Syamsul Rijal lulus jenjang doktoral di UIN Sunan Kalijaga pada konsentrasi Studi Islam.

Pada Kamis, 2 Maret 2023, ilmuwan tersebut dikukuhkan sebagai Guru Besar Filsafat Islam di UIN Ar-Raniry.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here