Pada 2023, SKK Migas Setor Rp227 T Untuk Negara

Pada 2023, SKK Migas Setor Rp227 T Untuk Negara Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto mengatakan total bagian negara tahun 2023 dari hulu migas mencapai 14,6 million USD (Rp227 T), hal itu disampaikan saat konferensi pers kinerja hulu migas tahun 2023 di Jakarta, Jumat (12/1/2024). Foto: youtube.com/SKK Migas.
Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto mengatakan total bagian negara tahun 2023 dari hulu migas mencapai 14,6 million USD (Rp227 T), hal itu disampaikan saat konferensi pers kinerja hulu migas tahun 2023 di Jakarta, Jumat (12/1/2024). Foto: youtube.com/SKK Migas.

Komparatif.ID, Jakarta— Pada 2023, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyetor 14,59 million USD atau Rp227.339.921.000 (kurs: 15.583). Realisasi penerimaan negara mencapai 92 persen dari target execution plan tahun lalu.

“Total bagian negara tahun 2023 mencapai 14,6 million USD. Optimalisasi dilakukan melalui beberapa terobosan komersialisasi seperti mencari pasar dengan harga tertinggi,” ujar Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto saat konferensi pers kinerja hulu migas tahun 2023 di Jakarta, Jumat (12/1/2024).

Dwi juga menjelaskan realisasi reserves replacement ratio (RRR) atau rasio penggantian cadangan migas pada 2023 mencapai 123,5 persen. Hasil ini merupakan indikator positif di industri hulu migas untuk menggantikan cadangan migas yang sudah terpakai.

“RRR dalam beberapa tahun terakhir selalu di atas 100 persen, hal ini menunjukkan cadangan migas kita selalu bertambah,” lanjutnya.

Terkait dua giant discovery Geng North di lepas pantai Kalimantan Timur, serta di blok wilayah kerja (WK) South Andaman di lepas pantai Aceh, Dwi menyebut akan mempercepat upaya eksplorasi sumber daya ke produksi.

Dwi menjelaskan discovery 6 TCF (trillion cubic feet) di sumur layaran-1 WK South Andaman masih berupa jumlah perkiraan sumber daya dan bukan potensi cadangan gas.

Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Mubadala Energy bersama SKK Migas masih memerlukan serangkaian tes seperti core analysis, fluid analysis, kemudian post drill analysis sebagai dasar rencana pengembangan atau Plan of Development (PoD) sesuai hasil kajian teknis, ekonomis, skenario pengembangan, hingga komersialisasi.

Baca juga: SKK Migas Targetkan Produksi Gas Jumbo di Lepas Pantai Aceh Mulai 2028

Selain itu, Dwi juga memaparkan empat proyek strategis nasional (PSN) hulu migas 2024 dengan total nilai investasi mencapai 45,09 miliar USD. Dari investasi tersebut, diharapkan total produksi minyak 65.000 BOPD (Barrel of Oil Per Day ) dan produksi gas 4.256 MMSCFD (Million Standard Cubic Feet per Day).

Keempat PSN tersebut ialah Genting Oil Kasuri, BP Tangguh Train 3 dan BP Tangguh UCC di Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat. BP Tangguh UCC yang dioperasikan British Proteleum ditargetkan mulai beroperasi pada kuartal kedua 2024.

“Train Tiga sudah onstream dan diresmikan presiden pada 24 November 2023, lalu di wilayah timur BP Tangguh masih memiliki proyek lanjutan yakni UCC dan diharapkan mampu memproduksi gas 476 MMSCFD. Sekaligus disana ada carbon capture storage (CCS) dengan kapasitas sebesar 1,8 giga ton,” ungkap Dwi.

Lalu Indonesia Deepwater Development (IDD) akan digabung dengan Geng North. Perubahan pengendalian dari Chevron ke ENI telah disetujui Pemerintah pada 15 September 2023 lalu.

Dwi menjelaskan cadangan gas di IDD mencapai 2,67 TCF, lalu gas in place Geng North diperkirakan mencapai 5,3 TCF. SKK Migas menargetkan proyek di Kaltim ini mulai onstream pada 2028.

Terakhir proyek Inpex Abadi Masela di lepas pantai Laut Arafura sekitar 155 kilometer Kota Saumlaki, Maluku, yang berbatasan langsung dengan Australia dan Timor Leste.

Progres proyek di WK Masela itu ditargetkan onstream pada 2029, ditandai dengan dimulainya Kick Off PMT ick-Off PMT Proyek LNG Abadi bersama SKK Migas pada 28 Desember 2023 lalu di Jakarta.

Dwi menerangkan kick off dimulai usai pemerintah menyetujui revisi Plan of Development (PoD), yang kini mencakup penambahan komponen Carbon Capture Storage (CCS) ke dalamnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here