Komparatif.ID, Barcelona—Barcelona dulu bukanlah yang sekarang. Dulu perkasa kini sakit-sakitan. Demikian pendapat sejumlah penikmat si kulit bundar. Mereka boleh masih ditakuti di Liga Spanyol, tapi tidak di Liga Champions.
Pada machday kelima fase grup Liga Champions 2022/2023, Kamis (27/10/2022) dinihari WIB tim blaugrana itu di-pingkom 0-3 oleh skuad klub Bintang dari Selatan (Stern des Südens).
Kekalahan tersebut sangat menyakitkan meskipun sudah diprediksi oleh banyak orang. Barcelona FC berhasil dikalahkan di kandangnya sendiri: Spotify Camp Nou Stadion.
Berkat hasil ini, Bayern Munchen semakin mengokohkan diri di puncak klasemen Grup C dengan poin 15. Sementara itu, Barcelona menempati peringkat tiga dengan poin 4, dan dipastikan terbuang ke Liga Europa.
Baca juga: Iskandar Djalil, Legenda Sepakbola dari Tanah Rencong
Dua gol kemenangan Bayern Munchen di markas Barcelona tercipta di babak pertama, masing-masing lewat aksi Sadio Mane dan Eric Maxim Choupo-Moting. Benjamin Pavard melengkapi kemenangan timnya di akhir laga.
Barcelona Berharap Kepada Viktoria Plzen
Sejatinya, peluang Barcelona menuju 16 besar sangatlah kecil. Eksistensi mereka sangat bergantung pada klub Ceko Viktoria Plzen yang berdiri 1911. Meskipun mereka merupakan singa di kompetisi Gambrinus Liga, tapi tidak di Liga Champions. Di Grup C juara Liga Ceko 2021/2022 tersebut berstatus semenjana.
Barcelona sangat berharap Viktoria Plzen mampu mengalahkan Inter Milan di Giuseppe Meazza. Tapi harapan itu untuk saat ini, ibarat berharap Maradona hidup lagi. Demikian pendapat sejumlah penikmat sepakbola yang telah mengikuti sepakbola Eropa sejak 1990-an.
Di Giuseppe Meazza, Plzen di-tektek oleh Inter Milan 4-0. Pupuslah harapan tim blaugrana melenggang ke 16 besar.
Dengan kekalahan Plzen dan tumbangnya blaugrana di Camp Nou, tim dari Catalan tersebut langsung meusumpom (terjungkal-red) ke Liga Europa.
Di sana Barcelona telah ditunggu oleh Manchester United, Arsenal, hingga AS Roma.
Sebagai wakil Spanyol, Barcelona tidak sendirian terjerembab ke Liga Europa. Atletico Madrid, dan Sevilla. Hanya Real Madrid yang melaju ke 16 besar.
Di Liga Europa, Barcelona juga ditemani oleh Ajax Amsterdam, Rangers, Bayer Leverkusen, Viktoria Plzen, Dinamo Zagreb, Celtic, FC Kopenhagen, Juventus, Maccabi Haifa.
Sebagian data disadur dari Bola.com