Atlet Menembak Aceh Rebut 2 Medali di Asian Games 2022

Atlet menembak asal Aceh Muhammad Badri Akbar bersama Muhammad Sejahtera Dwi Putra dan Julio Irfandi berhasil merebut dua medali emas di Asian Games 2022 Hangzhou. Foto: NOC Indonesia.
Atlet menembak asal Aceh Muhammad Badri Akbar bersama Muhammad Sejahtera Dwi Putra dan Julio Irfandi berhasil merebut dua medali emas di Asian Games 2022 Hangzhou. Foto: NOC Indonesia.

Komparatif.ID, Hangzhou— Atlet menembak asal Aceh berhasil merebut dua medali perunggu untuk kontingen Indonesia pada ajang Asian Games XIX 2022 Hangzhou, Cina.

Ketua Harian Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Aceh H. Tarmizi ST mengatakan dua medali tersebut disumbangkan Muhammad Badri Akbar.

Masing-masing medali diraih dari nomor 10m Running Target Team Men, dan 10m Running Target Mixed Run Team Men bersama atlet Muhammad Sejahtera Dwi Putra dan Julio Irfandi.

“Keberhasilan medali perunggu kedua datang dari nomor 10m Running Target Mixed Run Team, di mana tim ini juga diperkuat oleh atlet yang sama dari nomor 10m Running Target Men Team,” ujar Tarmizi, Rabu (27/9/2023).

Baca juga: Asian Games 2022: Garuda Muda Harap Tuah Sananta

Tarmizi menambahkan bahwa Akar Merupakan atlet muda berbakat Aceh, dan diproyeksi menyumbang medali untuk kontingen Aceh pada ajang PON XXI 2024 Aceh-Sumut mendatang.

“Insya Allah, pada PON XXI Tahun 2024 mendatang, Akbar akan mampu meraih medali emas untuk kontingen Aceh,” ujar Tarmizi optimis.

Hingga Kamis (28/9/2023), total kontingen menembak Indonesia total meraih dua medali emas dan tiga perunggu. Tim Indonesia masih berpeluang menambah pundi-pundi medali dari beberapa cabang olahraga yang masih dan belum berlangsung.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here