7 Tanda Suamimu Selingkuh

Istri Kabur Bersama Teman, Punya Anak Ternyata Hasil Selingkuhan Bini Ilustrasi: Komparatif.ID. selingkuh
Ilustrasi: Komparatif.ID.

Suami selingkuh tapi tidak mau mengaku? Mereka bisa suka-suka hati tidur dengan perempuan lain, tapi bila ditanya marah-marah. Itulah lelaki, sama seperti perempuan. Bila melakukan kecurangan, maka bersumpah pun ia mau, asal kecurangannya tidak terkuak.

Akan tetapi, sebagai pasangannya, kita tentu tahu kan perubahan suami. Kita tentu merasakan perubahan yang datang dari dirinya terhadap kita istri.

Baca: Kolom: Cut Mi Ma Beureuteh

Bagi yang masih kurang peka, atau masih kurang ilmu, berikut ini tanda-tanda suami telah selingkuh.
  1. Tanda pertama bila suami telah selingkuh, yaitu berkuranganya gairah seksual di rumah. Dia tiba-tiba kehilangan minat berhubungan badan dengan istri.
  2. Atau, sebaliknya, dia yang biasanya dingin, tiba-tiba agresif ketika bersenggama dengan istri di rumah. agresif tersebut dipicu oleh pengalaman menggairahkan kala tidur dengan perempuan lain.
  3. Aroma parfum dan bekas asing. Dia pulang ke rumah tapi di tubuhnya tercium aroma parfum yang asing. Ada bekas lipstick, dan tanda-tanda lain yang mencurigakan.
  4. Suami yang dulunya mesra, kemudian berubah menjadi dingin, menghindar bila disentuh. Menghindar bercumbu, tidak nyaman bila dipeluk oleh istri, hmm, itu bisa jadi ia selingkuh dengan seseorang. Bisa jadi ya. Karena bisa juga dipicu oleh kita yang malas mandi, bau ketek, malas berdandan.
  5. Mulai ketat dengan telepon genggamnya. Salah satu bentuk keterbukaan dalam rumah tangga adalah saling tahu password hape. Bukan untuk saling stalking, tapi sangat berguna dalam kondisi tertentu. Selama pasangan belum terlalu jauh ingin tahu dunia pekerjaan yang seringkali harus hati-hati, maka saling tahu password hape bukan sesuatu yang aneh. Tapi bila ia mulai bertindak aneh, marah bila hapenya dipegang, gonta-ganti password, hati-hati, mungkin ada seseorang yang telah tidur dengannya di luar. Atau setidaknya ia mulaicoba-coba selingkuh.
  6. Waktu pulang yang tidak pasti. Ini khusus untuk suami kita yang biasanya pulang dengan jadwal pasti. Kemudian berubah. Bila ditanya dia marah-marah.
  7. Menolak memakai sempak motif bunga. Hati-hati, mungkin selain kita, ada orang lain ikut melihat warna dan motif celana dalamnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here